skip to main |
skip to sidebar
10.14
praja-fm
No comments
Walikota dr HA Sofyan Has-dam, SpS agaknya cekatan membawakan program acara di radio. Ditunjukkan saat memandu acara Dokter Radio yang disiarkan langsung di Radio Praja 102.3 FM Selasa (9/ 2) pukul 14.00 Wita.
Tema yang diangkat mengenai stroke dan cara penanganannya. Sesuai tema tersebut narasumber yang dihadirkan adalah seorang dokter spesialis penyakit syaraf, dr Yulius Mandua.
Stroke merupakan gangguan pembuluh darah otak sebagian atau menyeluruh terjadi mendadak. Serangan stroke ini terjadi karena adanya penyumbatan atau pecahnya pembuluh darah ke otak. Dan stroke masalah serius karena menempati urutan pertama penyebab kematian di dunia, kedua penyebab kematian di Indonesia.
Stroke ini adalah masalah yang serius karena salah satu penyebab kematian. Semakin maju suatu negara biasanya tingkat kematian akibat penyakit infeksi akan menurun. Sedangkan tingkat kematian akibat penyakit cardiovaskular semakin meningkat." ujar walikota yang pernah menjadi pemandu acara yang sama di Radio Gema Nirwana Samarinda tahun 90-an.
Selain Itu. fakta Iain yang terungkap terjadinya pergeseran usia penderita stroke. Jika dulu penderita stroke banyak berasal dari kaum lanjut usia di usia 55 tahun, tapi saat ini mulai banyak ditemui pada usia produktif 40-45 tahun.
"Ada pergeseran penderita stroke. Dulu, penderita stroke ini menyerang orang lanjut usia di usia rata-rata 55 tahun, tetapi sekarang di usia produktif umur 40-45 tahun sudah ada yang terkena stroke." Jelas Yulius Mandua.
Untuk itu. melalui acara tni. walikota mengingatkan masyarakat untuk menghindarkan diri dari ancaman serangan stroke dengan rajin berolahraga, makan makanan sehat serta menjalankan gaya hidup sehat.
10.08
praja-fm
No comments
JADI PEMBICARA. Wali Kota Bontang Sofyan Hasdam bersama dokter spesialis penyakit dalam dr Dyah Sawitri Sp PD saat mengisi siaran Program Dokter Radio di Radio Praja 102.3 FM, Selasa (2/2) lalu.
BONTANG – Guna meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai kesehatan dan pola hidup sehat, Pemerintah Kota Bontang melalui Radio Praja 102.3 FM meluncurkan Program Dokter Radio. Program ini merupakan dialog interaktif yang khusus membahas seputar masalah kesehatan yang akan diisi oleh dokter-dokter ahli.
Melalui program acara ini, masyarakat Kota Bontang dan sekitarnya bisa berkonsultasi langsung dengan dokter spesialis yang hadir sebagai narasumber dalam acara tersebut. Dokter spesialis yang dihadirkan setiap acara disesuaikan dengan tema yang selalu berganti setiap minggunya.
Ada yang menarik dari acara yang menghadirkan dokter spesialis sebagai narasumber ini, yaitu hadirnya Wali Kota Bontang dr H Andi Sofyan Hasdam SpS pada hari Selasa (2/2) lalu pukul 14.00 sampai 15.00 Wita. Kehadiran Sofyan Hasdam dalam acara tersebut bukanlah dalam kapasitasnya sebagai Wali Kota Bontang, tetapi sebagai seorang dokter sekaligus bertindak sebagai moderator dalam acara tersebut.
Menurut Sofyan Hasdam, acara ini bertujuan untuk lebih mendayagunakan dokter yang ada di Bontang sekaligus meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai kesehatan. “Pada intinya, melalui acara ini kita ingin lebih mendayagunakan dokter-dokter yang ada. Jadi, selain memberikan pelayanan dan pengobatan kepada masyarakat di rumah sakit, dokter tersebut juga bisa memberikan konsultasi kesehatan kepada masyarakat melalui acara ini. Sehingga kedepannya, kita harapkan pengetahuan masyarakat mengenai kesehatan dan kesadaran tentang pola hidup sehat semakin meningkat,” jelas Sofyan Hasdam.
Masyarakat yang ingin berkonsultasi melalui acara ini bisa mendengarkan siaran Dokter Radio yang disiarkan setiap hari Selasa jam 14.00 – 15.00 Wita dan siaran ulang hari Minggu jam 09.00-10.00 Wita. Permasalahan kesehatan yang ingin dikonsultasikan bisa melalui telepon di telpon nomor (0548) 21212 dan 24445 etxn 152 atau melalui sms di 085250887088. (Hms6)