ADA kabar gembira untuk daftar tunggu jamaah calon haji (Calhaj) Kota Bontang. Sama seperti tahun lalu, Kota Bontang tahun ini kembali mendapatkan tambahan kuota dari Pemprov Kaltim sebanyak 5 orang untuk bergabung bersama calhaj yang terlebih dahulu telah ditetapkan untuk melaksanakan Rukun Islam ke lima di Tanah Suci Makkah.
Informasi engenai tambahan kuota calhaj Kota Bontang disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Bontang H Aidil Adha SAg melalui Kasi Urusan Agama Islam (Urais) dan Penyelenggara Haji Ali Mustofa saat dihubungi via telpon selulernya, Kamis (22/9) kemarin.“Alhamdulillah, kendati lebih sedikit dibanding tahun lalu, namun tahun ini Kota Bontang kembali mendapat tambahan kuota dari pemerintah pusat melalui Pemprov Kaltim. Sebanyak 5...